Tidak bisa disangkal bahwa alat berat merupakan komponen yang memiliki beban kerja tinggi. Alat berat dituntut untuk mampu menaklukan segala jenis medan sehingga tidak jarang beban kerja yang ditanggung sangatlah berat. Meski sudah melakukan maintenance dan penggantian suku cadang alat berat secara berkala, tidak jarang alat ini akan mengalami panas pada mesin bahkan sampai terbakar. Hal ini tentunya akan sangat membahayakan untuk operator yang tengah mengemudikannya dan juga suasana di sekitar alat berat.
Kebakaran pada mesin alat berat bukanlah hal yang baru lagi. Ada beberapa penyebab mengapa mesin alat berat bisa sampai terbakar, di antaranya:
- Konslet. Penyebab utama terjadinya kebakaran adalah masalah listrik dalam komponen alat berat. Beberapa kabel yang ada di dalam komponen mesin alat berat bisa saja terkelupas seiring berjalannya waktu dan akan menimbulkan aliran arus listrik serta percikan api, yang tidak sengaja bisa membuat komponen dalam mesin terbakar. Untuk menyiasatinya, Anda bisa mengganti kabel yang terkelupas atau membungkusnya dengan solasi khusus.
- Terdapat sampah pada mesin. Sampah-sampah yang tidak sengaja memasuki ruang mesin ternyata bisa menjadi pemicu kebakaran. Misalnya saja ketika Anda tengah membuka jalan di dalam hutan. Tanpa Anda sadari, banyak daun yang tidak sengaja masuk ke ruang mesin. Daun-daun yang ada di dalam mesin tersebut kemudian terbakar karena terkena percikan api dari bahan bakar yang menetes. Oleh sebab itu, sering-seringlah mengecek ruang mesin untuk membersihkan sampah yang berserakan.
- Kelebihan beban. Ketika alat berat mengalami kelebihan beban, maka yang akan mengalami kerusakan bukan hanya komponen suku cadangnya saja tetapi juga mesinnya. Mesin alat berat akan terasa panas dan bisa meledak jika terus dipaksakan. Untuk itu, jangan pernah memaksakan alat berat milik Anda melebihi kapasitasnya dan rajin-rajinlah untuk memersiksa kondisi mesin. Hal ini, hanya terjadi pada alat berat yang sesuangguhnya saja, tetapi juga pada alat berat yang dikendalikan dengan remote control, seperti excavator with remote control.
Setelah mengetahui tiga hal yang bisa menyebabkan kebakaran di atas, semoga Anda bisa berhati-hati ketika mengoperasikan dan menjaga alat berat, ya.
0 comment:
Post a Comment